meta name="verify-v1" content="s13icI6kNXwmHKOg+IhO20bBMBUVSbyycaEDyU4g/Nc=" /> Cyber Law: SPESIALISASI ALAT NEGARA ERA TEKNOLOGI INFORMASI

Saturday, August 8, 2009

SPESIALISASI ALAT NEGARA ERA TEKNOLOGI INFORMASI

Indonesia sedang menghadapi peradaban gelombang ketiga,yaitu revolusi teknologi informasi.yang perkembanganya lebih besar dari pada gelombang kedua,yaitu revolusi industri yang terjadi pada tahun 1700 sampai dengan 1970.sebelumnya,dunia disibukan oleh gelombang pertama,terentang pada kurun waktu 8000 sebelum masehi sampai tahun 1700,dimana waktu berkembangnya peradaban agraris dan permanfaatan energi.

Akibat dinamika masyarakat dunia terhadap,revolusi teknologi iformasi,mau tidak mau membawa Indonesia masuk dalam lingkungan masyarakat informasi dunia,karena teknologi informasi tidak mengenal batas teritorilal suatu Negara.
Diberlakukanya UU No 11 Thn 2008 tentang Informasi Dan Transaksi Elektronik (UU ITE),yang telah disyahkan oleh president Susilo Bangbang Yudhoyono. pada tanggal,21 April 2008 merupakan infrastrukur yang menjdi payung hukum dan pedoman bagi bangsa Indonesia guna memanfaatkan teknologi informasi.

Ketentuan yang diatur dalam Undang-undang Informasi & Transaksi Elektronik diantaranya yaitu penyelesaian sengketa,pengakuan data,nama domain,kekayaan hak intelektual dan perbuatan yang dilarang dalam memanfaatkan teknologi informasi.UU ITE merupakan UU multi aspek karena materi muatan UU ITE,berbeda dengan materi muatan Undang-undang lainya.

Mengingat teknologi informasi menembus ruang dan waktu dalam waktu hitungan detik,dan tidak mengenal batas teritorial suatu Negara.Berpotensi menimbulkan kerugian pada bidang politik,ekonomi dan budaya,dalam lingkungan pidana akan timbul tindakan penipuan,pelanggaran,pembobolan informasi dan persaingan usaha yang tidak sehat,untuk menghindari atau meyelesaikan masalah tersebut pemerintah harus siap akan perubahan zaman dengan memanfaatkan alat Negara, yang mempunyai spesialisasi dibidang teknologi informasi.

0 comments:

Post a Comment

 

Cyber Law Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template